TUGAS 4 (STRAIGHT)_Hanya Meluapkan Emosi, Dikira Bunuh Diri.
Wall
Climbing, di kampus UM, lokasi terjadinya aksi yang diduga
bunuh diri.
(Doc.
By Nafis)
MALANG – selasa (20/9/22) malam, warga setempat dihebohkan
dengan aksi seorang pemuda berinisial R asal Aceh hendak melakukan bunuh diri
dengan memanjat wall climbing (panjat tebing) yang berada di Universitas
Negeri Malang (UM) jalan Surabaya.
Dilansir dari
tugumalangid, aksi tersebut bukanlah bunuh diri, tetapi pemuda tersebut hanya
meluapkan emosinya yang mendapat kabar bahwa keluarganya, tepatnya neneknya
meninggal dunia. Sedangkan pemuda tersebut tidak bisa pulang lantaran jauh.
”Dia maba Teknik, terus
dapat kabar neneknya meninggal. Dan sempat juga mukul-mukul tanah sampai
tangannya luka berdarah. Lalu dia naik wall climbing teriak-teriak untuk
meluapkan kesedihanya.” Ujar Nafis, seorang maba di UM (24/9/22).
Saat R tengah melakukan
aksiya, masyarakat sudah ramai berada di bawah, meneriakinya menggunakan bahasa
Jawa untuk turun, tetapi R tidak mengerti apa yang mereka katakana, alhasil R
pun mengatakan akan turun dengan menggunakan bahasa Aceh. Masyarakat mengira R
akan melakukan bunuh diri.
Dari beberapa video yang
sudah tersebar dan viral di media sosial, memperlihatkan keadaan sekitar lokasi
kejadian. Begitu ramainya, sempat ada mobil polisi dan ambulance. Pihak
polisi mengamankan lokasi serta membujuk R untuk mau turun dari papan wall tersebut.
“Waktu kejadian di lokasi
rame banget. Kan kelihatan dari jalan dan luar gerbang UM, jadi orang-orang itu
ya ngiranya mau bunuh diri, dan mereka memanggil ambulance dan polisi.
orang-orang pada salah paham, karena R langsung naik dan teriak-teriak gitu.
Jelas Nafis.
R berhasil diselamatkan,
dan dibawa oleh pihak kepolisian untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Dan
setelah kejadian tersebut lokasi segera disterilkan oleh pihak berwajib.
Sekarang kondisi R stabil dan dalam tahap pengawasan oleh pihak UM.
Pihak UM pun menjelaskan
bahwa R tidak ada niatan sama sekali untuk percobaan bunuh diri. Tetapi
masyarakat sudah heboh dan salah paham. Bahwa yang R lakukan adalah bunuh diri,
padahal tidak sama sekali.
Penulis : Riska Amaliya Fitri
Nim : 22041184022
Komentar
Posting Komentar